Saturday, 22 April 2017

Strategi jitu Pemasaran Bisnis Sampingan

Pada dasarnya strategi pemasaran bisnis sampingan tidak jauh berbeda dengan bisnis lainnya. Kebanyakan pelaku bisnis sampingan, lebih senang memasarkan produknya melalui internet baik melalui website, socmed, ataupun website tokoh online besar seperti, tokopedia, bukalapak dan lain lainnya. Karena melalui internet, mereka bisa memasarkan produk mereka selama 24 jam nonstop, bisa menjangkau pasar lebih luas,Dan tentunya tidak menyita banyak tenaga dan waktu Kamu, serta biayanya juga lebih hemat.

Media yang saat ini sedang booming di Indonesia, untuk memasarkan produk mereka secara gratis. Karena kekuatan media on line memang luar biasa bukan hanya saja bisnis kehidupan isu social bahkan agama bisa dimulai dari situs on line, makanya kita bisa memanfaatkan prilakuan masyarakat kita yang begitu dekat dengan media on lina. 

Strategi pemasaran lainnya yang sering digunakan dalam pemasaran bisnis sampingan yaitu pemasaran dari mulut ke mulut. Dengan mengenalkan usahamu kepada kerabat dekat atau rekan-rekan yang ada di kantor. Secara tidak langsung langkah ini akan membantu pemasaran usaha tersebut. Dengan begitu mereka bisa menginformasikan produk atau jasa yang Kamu produksi, pada orang lain. Dan memperluas peluang pasar usahamu.

Bonus (Kunci sukses Bisnis Sampingan)
Agar bisnis sampingan Kamu sukses tanpa mengganggu rutinitas kerjaan sehari-hari kamu di kantor, sebaiknya sebelum memilih peluang usaha, sesuaikan waktu luang Kamu dengan jenis usaha yang akan dijalankan. Pilih usaha yang memungkinkan  di jalankan di selsa-sela kesibukanmu. Apabila Kamu masih takut dengan resiko merugi, sebaiknya pilih usaha sampingan yang minim resiko (seperti menjadi reseller produk, dorpshipper, atau menjualkan produk-produk konsinyasi). Sekian artikel saya tentang pemasaran bisnis sampingan, semoga bermanfaat.

Share:

0 komentar:

Post a Comment